Menghirup Atmosfer Tanggal 25

07:56
Atmosfer di setiap tanggal 25 tiba tiba berbeda dan berubah menjadi lebih berwarna (yang pasti bukan pesta colour run yang kurang bermanfaat) berbeda dengan tanggal tanggal biasa yang lainnya.  Entah hanya saya saja yang merasakannya atau para penikmat twenty five date juga. Cehhh tanggal 25 punya istilah keren juga. Para karyawan yang sudah menikmati indahnya meja yang penuh dengan tumpukan kertas dan kursi kerja yang sepertinya punya lem untuk selalu menempel di pantat.




Tak peduli dengan lelah selama sebulan hari kerja. yang penting dengan 25 yang punya pengaruh menyengat tubuh dan membuat kondisi psikis Menjadi lebih eksotis yang pasti kritis selama sebulan bisa terobati tanpa dokter spesialis dan segala penyakit akan hilang seketika. apalagi kalau ada bonus.

Sempat saya perhatikan di setiap tanggal 25 pasti selalu ada antrian disetiap ATM yang saya lewati, terlebih lagi di Alfa atau indomart. Ada hal yang  membuat karyawan alfa / indomart "Terkadang Merasa Sedih" saat melihat ada orang yang masuk dan sudah diucapkan "selamat berbelanja" eh malah cuma narik uang lalu pergi begitu saja. langsung ucapan selamat datang kembali dari pegawai alfamart berubah jadi "Semoga tidak kembali"  untung tidak dilempar sapu. heheh

Menurut salah seorang teman, TFD (Twenty Five Date) adalah ajang untuk menghambur hamburkan uang untuk berbagai tagihan dan kredit yang menumpuk. HP, Motor, yang paling parah nyicil calon istri bahkan ada yang sampai nyicil istrinya (Fakta) . Heheh... Tak jauh dari itu, ATM yang tiba tiba ambruk dan mengalami krisis moneter bahkan tersisa sampai tiga ribu rupiah.
Setelah menutup lubang, proses ngutang yang sebelumnya hampir punah selama dua hari, akan mulai kehidupannya kembali. 

Versi : 14 April 2015. Setahun di tempat ini.  Breeding Area. Semoga bisa bertahan dengan tambahan ilmu yang bisa bermanfaat kelak. Masih dengan posisi Procurement. Untuk menginput bon merah, PO, dan SPP.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Like this ya